Bismillah..
Tgl Sunnah bekam pada bulan Dzul Qo’dah 1440 H atau Juli 2019 M..
➡ Tgl 17 Dzul Qo’dah 1440 H jatuh pd hari sabtu tgl 20 Juli 2019 M
➡ Tgl 19 Dzul Qo’dah 1440 H jatuh pd hari senin tgl 22 Juli 2019 M
➡ Tgl 21 Dzul Qo’dah 1440 H jatuh pd hari Rabu tgl 24 Juli 2019 M
Dari Abu Hurairah Ra: Rasulullah SAW bersabda.:
“Sesungguhnya sebaik-baik apa yang kalian lakukan untuk mengobati penyakit adalah dengan melakukan bekam” [HR Abu Dawud no. 3857 dan Ibnu Majah no. 3476, Al-Hakim IV/410, Ahmad II/342]
Dari Samurah Ra: Rasulullah SAW bersabda.:
“Sebaik-baik pengobatan penyakit adalah dengan melakukan bekam” [HR Ahmad V/9,15,19, Al-Hakim IV/208]
Dari Abdullah bin Mas’ud Ra, Rasulullah SAW menceritakan ketika beliau di Isra’kan, tidaklah beliau melewati sekumpulan Malaikat melainkan mereka menyuruh,” Perintahkanlah ummatmu untuk berbekam” [HR At-Tirmidzi no. 2052, Shahiih Sunan At-Tirmidizi II/204 no. 1672]
Dari Abu hurairah Ra: Rasulullah SAW bersabda : “Barangsiapa yang ingin berbekam, hendaklah ia berbekam pada tanggal 17,19,21 (bulan Hijriyyah), maka akan menyembuhkan setiap penyakit” [HR. Abu Dawud no. 3861 Al-Hakim, Al-Baihaqi IX/340]
Karena nya yuk berbekam di tgl2 sunnah..
➡ Raih pahalanya
➡ Raih Sehatnya
➡ Raih pula Manfaatnya..
Bekam ini amat bermanfaat bagi orang-orang yang menderita penyakit darah tinggi (hipertensi) dan bermanfaat untuk mencegah stroke atau serangan jantung. Cuma sebagaimana cuci darah yang seminggu bisa 2x, bekam juga harus rutin minimal sebulan sekali.
Selain itu bekam juga baik untuk orang-orang yang merasa leher dan bahunya pegal atau kaku, vertigo, pusing, migraine, asam urat, dan berbagai penyakit yang berkaitan dengan darah.
Baarakallohu fiikum..
Filed under: Bekam | Tagged: Bekam, hari baik untuk bekam, Hijamah, tanggal baik untuk bekam, tanggal bekam |